Pembentukan Karakter Melalui Liburan
Liburan adalah saat yang paling dinantikan bagi siapapun, profesi apapun pasti mendambakan liburan, baik pekerja profesional maupun pelajar sekalipun. Berbicara tentang pelajar maka tidak bisa dilepaskan daripada yang namanya liburan. Setelah berbulan-bulan belajar menimba ilmu dan memperrsiapkan diri demi kenaikan kelas maupun kelulusan ujian, maka tibalah saat yang dinantikan. Apalagi jika bukan liburan yang dinantikan. Tapi apa arti sebuah liburan jika tanpa kesan dan tidak ada manfaat saat mengisi waktu libur.
Kita akan berbicara mengenai libur yang berkesan dan penuh manfaat, artinya bagi kalian pelajar tentunya adalah berlibur sekaligus belajar secara langsung ditempatnya tanpa membuat kalian jenuh dan ingin kabur dari kelas. Liburan kita adalah menjelajahi tempat wisata, baik wisata sejarah, budaya maupun wisata pendidikan. Pasti ini adalah liburan yang menyenangkan, kemana tujuan liburan kita akhir tahun 2014 dan awal tahun 2015. Tujuan liburan kita akhir tahun 2014dan awal 2015 adalah ke Taiwan dan China. Karena akhir tahun 2014 dan awal tahun 2015 di China di Taiwan dan China masuk musim dingin maka kita namakan liburan musim dingin kita, “ Youth Asian Cross Culture Winter Camp”. Asyikkan lagi sambil berwisata kita juga belajar bahasa Mandarin di Taiwan Shoufu University (TSU) yaitu Universitas dengan prestasi membanggakan di bidang wisata terbaik di Taiwan. Kalian akan berkeliling di Taiwan khususnya city tour di kota Tainan yang sarat dengan warisan budaya, selain itu juga mengunjungi kota Shenzhen di Mainland dan Disneyland di Hongkong. Wow, itu sih namanya liburan spektakuler di akhir tahun, kenapa spektakuler , karena penutupan akhir tahun kita di Disneyland adalah salah satu pesta kembang spektakuler di dunia.
Tujuan kita selanjutnya adalah Kota Shenzhen di China Mainland. Semua sudah mengetahui Shenzhen adalah wajah China Mainland di wilayah selatan selain Shanghai. Kota yang memang dipersiapkan oleh China untuk menyongsong abad modern. Inilah China yang siap mendampingi Amerika di era modern dalam segala bidang. Jadi sambil berlibur kita akan mendapatkan pelajaran berrharga bagaimana China bangkit dan berkembang dengan sangat cepat dan pesat menjadi negara maju dan modern. Saat ini China adalah raksasa ekonomi dunia dengan perkembangan teknologi Industri yang sangat pesat. Berdasarkan perhitungan negara China saat ini lebih maju 15 tahun dibandingkan negara kita dari sisi bidang pembangunan ekonomi, science dan teknologi. Hal ini dikarenakan dukungan pendidikan China yang sangat maju dan modern dari seluruh disiplin ilmu yang ada. Di sisi lain Negara China adalah mitra strategis bagi negara-negara di Benua Eropa, Amerika, Asia maupun Timur Tengah bahkan saat ini hampir seluruh negara negara di dunia mempunyai kerjasama dengan China di segala bidang baik ekonomi, perdagangan, militer, teknologi, pendidikan, budaya dan olahraga.
Jadi bisa dikatakan liburan kita pasti menyenangkan dan akan membuat peserta ingin menjadi individu yang maju dan berkarakter sebagaimana kita lihat selama mengikuti winter camp, karena memang itulah salah satu tujuan dari hasil yang didapatkan oleh peserta Winter Camp. Pusat Kegiatan Youth Asian Cross Culture Winter Camp di Taiwan Shoufu University (TSU). Dipilihnya TSU sebagai pusat kegiatan kali ini karena TSU sukses menyelenggarakan Pelatihan Guru bahasa Mandarin 2014 lalu saat di tunjuk oleh kementerian pendidikan Taiwan. Hal tersebut menunjukkan kesiapan pihak TSU dalam menyelenggarakan event besar dan sekaligus menunjukkan kualitas bahwa TSU memang Universitas yang layak memenuhi standar tinggi kementerian pendidikan Taiwan dalam menyelenggarakan pendidikan baik bagi siswa lokal maupun bagi siswa internasional. Inilah tujuan yang akan di capai bagi peserta Youth Asian Cross Culture Winter Camp yaitu:
- Tanpa mengurangi rasa“Cinta dan bangga tanah air Indonesia” pada siswa, kita bisa belajar dari Negeri Tiongkok untuk menumbuhkan kedisiplinan, tanggung jawab dan cinta tanah air.
- Pembentukan karakter (character building) buat siswa melalui aktivitas secara langsung terhadap siswa peserta selama tinggal bersama di lingkungan sekolah tepatnya di International student dormitory.
- Pemahaman lintas budaya melalui interaksi langsung.
- Pengenalan/pendalaman bahasa mandarin di sekolah/ university di Taiwan Shoufu University.
Kegiatan apa saja yang akan diikuti peserta antara lain kelas budaya benar-benar menarik minat peserta selain sesuatu yang di anggap baru juga dapat membangkitkan minat siswa saat diajarkan materi pengenalan budaya Tiongkok, seperti makanan atau kue khas Tiongkok, Lampion, kaligrafi dan melukis khas tiongkok serta belajar mandarin dengan media lagu-lagu. Jadi peserta di ajak membuat atau mengerjakan sesuatu yang berkaitan langsung dengan budaya Tiongkok. Walau mereka sudah menjadi maju dan sangat modern tetapi warisan budaya tetap terjaga dengan baik hingga sekarang. Selain itu lokasi TSU sangat dekat dengan pusat warisan budaya di Taiwan karena TSU berada di kota Tainan yang memang terkenal sebagai tempat yang sangat terkenal sebagai pusat warisan budaya. Pihak TSU sudah menyediakan strategi jitu yang mana peserta akan mengenal dan memahami pentingnya warisan budaya dan ilmu pengetahuan atau sains dan teknologi. Jadi ayo mari bergabung menjadi peserta Youth Asian Cross Culture Winter Camp.
Untuk info dan pendaftaran maupun konsultasi pendidikan silahkan menghubungi Indonesia Tionghoa Culture Centre ( ITC Centre Jawa Pos ) Graha Pena 14 floor, suite 1401A, Surabaya Tlp: +62-31-8202148. Pihak ITC Centre dengan senang hati melayani anda memilihkan pendidikan yang terbaik di China maupun di Taiwan. Dody He